Cara Isi Saldo ShopeePay Via Bank Mandiri, BCA, BRI, BNI Hingga Minimarket

bbksdariau.id – Ada banyak cara isi saldo ShopeePay yang bisa kalian lakukan mulai dari via Bank, Minimarket dan sebagainya dengan mudah. Untuk itu, agar kalian bisa melihat ulasan lengkapnya bisa simak artikel ini hingga selesai.

Hadirnya berbagai toko online membuat semua orang bisa dengan mudah membeli berbagai barang yang mereka butuhkan tanpa harus berkunjung ke toko alat rumah tangga secara langsung.

Hanya menggunakan perangkat smartphone saja sekarang kalian bisa membeli berbagai barang elektronik hingga kebutuhan rumah tangga secara praktis.

Salah satu toko online yang sangat populer saat ini di semua kalangan usia yaitu Shopee. Seperti yang di ketahui banyak orang Shopee merupakan toko online yang menyediakan berbagai barang kebutuhan sehari-hari.

Adanya Shopee membuat semua orang bisa memilih berbagai barang yang ingin mereka beli dan barang tersebut nantinya akan datang sendiri ke rumah.

Apa lagi Shopee menghadrikan berbagai fitur yang membuat para pembeli bisa dengan mudah melakukan pembayaran lewat COD, transfer, hingga menggunakan ShopeePay.

Mungkin semua orang sudah mengetahui pembayaran lewat transfer dan COD itu bagaimana. Akan tetapi, masih ada banyak orang yang bingung tentang pembayaran di ShopeePay.

Untuk pembayaran lewat ShopeePay, memang di haruskan semua orang mengisi saldo ShopeePay yang mereka miliki terlebih dahulu.

Nah, apabila kalian ingin mengetahui cara isi saldo ShopeePay bagaimana? Maka dari itu, kalian simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Apa itu ShopeePay ?

Apa itu ShopeePay ?

ShopeePay salah satu fitur pembayaran yang telah di sediakan oleh pihak Shopee itu sendiri. Hal ini agar memudahkan para penggunanya untuk melakukan pembayaran dalam jumlah banyak.

ShopeePay sendiri hampir mirip dengan tabungan atau ATM digital yang di suguhkan oleh pihak Shopee yang mana para penggunanya harus mengisi saldo di dalamnya.

Tidak hanya untuk transaksi pembayaran, ShopeePay juga dapat menyimpan pengambilan dana atau refund yang tersimpan di fitur itu sendiri.

Ada banyak keuntungan yang akan di dapatkan jika para pengguna aplikasi Shopee mengaktifkan fitur ShopeePay ini.

Berbagai keuntungan yang akan di dapatkan yaitu bisa melakukan pembayaran dengan cepat serta mudah. Di tambahan lagi dengan adanya berbagai tawaran seperti diskon yang banyak.

Akan tetapi, sebelum melakukan transaksi kalian harus mengisi saldo ShopeePay dahulu. Cara mengisinya cukup mudah kalian tinggal melakukan top up saja.

Namun, masih banyak orang yang belum mengetahui cara isi saldo ShopeePay atau top up saldo ShopeePay. Nah, di bawah ini ada beberapa cara yang dapat kalian gunakan untuk mengisi saldo ShopeePay, simak ulasan berikut ini.

Inilah Daftar Cara Isi Saldo ShopeePay Dengan Mudah

Inilah Daftar Cara Isi Saldo ShopeePay Dengan Mudah

Ada beberapa cara isi saldo ShopeePay yang dapat kalian lakukan mulai dari transfer Bank, Mitra Shopee, Minimarket, dan sebagainya.

Untuk mengisi saldo ShopeePay juga cukup mudah dan praktis sehingga kalian tidak akan merasa kebingungan. Untuk itu, kalian bisa simak langkah-langkah yang ada di bawah ini.

  1. Pertama buka aplikasi Shopee di perangkat smartphone kalian.
  2. Lalu, di menu utama Shopee, kalian bisa tekan menu ShopeePay.
  3. Setelah itu, tekan isi saldo.
  4. Jika sudah, kalian tinggal pilih beberapa metode pembayaran untuk mengisi saldo.
  5. Kemudian tekan Konfirmasi setelah kalian selesai memilih metode pembayaran.
  6. Selesai dan saldo akan terisi.

Seperti yang sudah kami jelaskan, jika ShopeePay menghadirkan berbagai pilihan metode pembayaran yang bisa kalian gunakan untuk mengisi saldo ShopeePay.

Maka dari itu, kami telah menyiapkan berbagai pilihan atau opsi untuk metode pembayaran yang bisa kalian lihat pada ulasan di bawah ini.

Cara Isi Saldo ShopeePay Via Transfer Bank

Cara Isi Saldo ShopeePay Via Transfer Bank

Untuk mengisi saldo ShopeePay via transfer Bank sendiri ada beberpa hal yang harus kalian perhatikan. Seperti Bank yang akan kalian gunakan serta syarat dan ketentuan dari Bank sendiri.

Hal ini di karenakan setiap bank memiliki menu yang berbeda-beda untuk melakukan transaksi atau mengisi saldo di akun Shopee yang kalian gunakan.

Di Bank sendiri terdapat beberapa pilihan metode pengiriman yang berbeda, mulai dari iBanking, mBanking hingga SMS Banking. Berikut ulasan lengkapnya.

Cara isi Saldo ShopeePay Via BNI

Cara pertama yaitu, kalian bisa mengisi saldo ShopeePay lewat Bank BNI dan disini pun terdapat beberapa metode pengiriman yang bisa kalian lakukan. Kalian bisa simak langkah-langkahnya berikut ini.

1. mBanking

  • Buka aplikasi mBanking yang sudah terinstall pada perangkat.
  • Lalu, di halam pertama tekan menu E-Wallet.
  • Setelah itu, klik pembayaran E Wallet ShopeePay.
  • Kemudian, masukkan Nomor Telepon di akun Shopee yang telah kalian kaitkan.
  • Selanjutnya, masukkan nominal uang yang akan kalian kirim (Minimal Rp. 10.000).
  • Jika sudah, tekan menu Konfirmasi.
  • Berikutnya, kalian bisa mengecek kembali nominal serta nama akun Shopee yang akan di kirim.
  • Masukkan Password pembayaran dan transkasi.
  • Klik Konfirmasi kembali.
  • Selesai.

2. Lewat iBank

  • Di halaman pertama, kalian bisa tekan menu Transfer.
  • Kemudian pilih menu Virtual Account Billing.
  • Setelah itu, masukkan Nomor Virtual Account 880807XXXXXXXXX (3 digit kode bank serta nomor yang kalian masukkan untuk pembayaran).
  • Lalu, pilih Menu Rekening Debit serta klik Lanjut.
  • Masukkan nominal atau jumlah uang yang akan kalian kirim ke ShopeePay (Minimal Rp. 10.000).
  • Priksa kembali nominal uang serta akun Shopee yang akan kalian kirim.
  • Selanjutnya, masukkan Kode Otentikasi Token.
  • Berikunya Tekan Proses.
  • Selesai.

3. Lewat ATM

  • Di tampilan layar terdapat berbagai pilihan Menu.
  • Kalian bisa pilih Menu Lain serta pilih Transfer.
  • Pilih Jenis Rejening Asal.
  • Lalu pilih Virtual Account Billing.
  • Masukkan Nomor Virtual Account Biling 9009988XXXXXXXX (Masukkan 4 digit kode bank serta nomor telepon).
  • Jika sudah, tekan Benar.
  • Selanjutnya, masukkan jumlah atau nominal uang yang akan kalian kirim (Minimal Rp. 10.000).
  • Jika semua nominal uang serta akun Shopee sudah benar.
  • Kalian tinggal tekan menu Ya.

4. Lewat SMS Banking

  • Pertama kalian buat SMS dengan format : TRANSFER(Spasi)Nomor Virtual Account(Spasi)Nominal uang (Minimal Rp. 10.000)
  • Jika sudah, kirim SMS ke Nomor 3346.
  • Setelah ada balasan SMS, kalian bisa balas sesuai dengan instuksi.
  • Selesai

Cara Isi Saldo ShopeePay Via BCA

Untuk cara isi saldo ShopeePay lewat BCA ini juga ada beberapa opsi metode pengiriman yang bisa kalian gunakan berikut ini.

1. Lewat mBCA

  • Di menu awal kalian tinggal pilih m-Transfer.
  • Tekan BCA Virtual Account.
  • Lalu,masukkan nomor Virtual Account 22208XXXXXXXX (Masukkan 3 digit kode bank serta nomor telepon).
  • Setelah itu, masukkan jumlah uang yang akan di kirim (Minimal Rp. 10.000).
  • Jika jumlah uang serta nama akun Shopee sudah benar.
  • Kalian tinggal masukkan PIN BCA dan Tekan OK.

2. Lewat KlikBCA

  • Pilih Transfer Dana lalu pilih BCA Virtual Account.
  • Berikan tanda Ceklis pada Nomor Virtual Account.
  • Masukkan 222 08XXXXXXX (3 digit kode bank serta nomor yang berada di laman pembayaran).
  • Lalu, masukkan jumlah uang yang akan di kirim (Minimal Rp. 10.000).
  • Kalian bisa periksa jumlah uang serta nama akun Shopee tersebut.
  • Serasa sudah benar, lalu masukkan respon KeyBCA.
  • Setelah itu, tekan Kirim.

3. Lewat ATM

  • Pilih menu Transkasi Lainnya pada layar.
  • Tekan Transfer.
  • Pilih menu BCA Virtual Account.
  • Lalu, masukkan Nomor Virtual Account 222 08XXXXXXXX (3 digit kode bank serta nomor telepon)
  • Berikutnya, masukkan jumlah uang yang akan kalian kirim (Minimal Rp. 10.000).
  • Kalian dapat memeriksa kembali jumlah uang serta akun Shopee.
  • Klik menu Ya.

Cara Isi Saldo ShopeePay Via Bank Mandiri

Di bawah ini ada beberapa metode pengiriman yang dapat kalian lakukan ketika ingin mengisi saldo ShopeePay. Berikut ini penjelasannya.

1. Lewat mBanking

  • Pilih menu Bayar pada halam pertama.
  • Lalu pilih Multi Payment.
  • Setelah itu, pilih Penyedia Layanan: ShopeePay.
  • Tekan menu Lanjutkan.
  • Kemudian, masukkan Nomort Virtual Account 089 08XXXXXXX (3 digit kode bank dan nomor yang tertera di situ).
  • Selanjutnya, masukkan jumlah uang yang akan kalian kirim.
  • Jika sudah, periksa kembali nominal uang serta nama akun Shopee yang kalian miliki.
  • Lalu, masukkan PIN dan Tekan OK.

2. Lewat ATM

  • Di menu utama pada layar, kalian pilih Bayar atau Beli.
  • Lalu, pilih menu Lainnya.
  • Masukkan kode 89308, lalu klik Benar.
  • Jika sudah, masukkan Nomor Virtual Account 893 08XXXXXXX (3 Digit Kode Bank serta Nomor Telepon).
  • Tekan Benar.
  • Setelah itu, masukkan jumlah uang yang akan di kirim.
  • Kalian bisa periksa kembali jumlah uang serta nama Shopee tujuan.
  • Klik satu (1), lalu pilih Ya.

Cara Isi Saldo ShopeePay Via Bank BRI

Sama seperti halnya dengan Bank-Bank lainnya. BRI pun memiliki opsi metode pengiriman yang bisa kalian lakukan. Berikut penjelasannya.

1. Via mBanking (BRImo)

  • Pertama buka aplikasi BRImo.
  • Di menu awal, pilih opsi ShopeePay.
  • Lalu, masukkan nomor telepon yang sudah terkait dengan ShopeePay.
  • Klik menu Lanjutkan.
  • Kemudian, muncul nomor telepon serta nama pengguna ShopeePay.
  • Pastikan data tersebut punya kalian.
  • Selanjutnya, masukkan jumlah uang yang akan di kirim.
  • Pilih menu Sumber Dana.
  • Lalu, klik Top Up.
  • Masukkan PIN BRImo.

2. Via ATM

  • Masukkan kartu ATM pada mesin ATM.
  • Lalu masukkan Password.
  • Setelah itu, pilih menu Transaksi Lainnya.
  • Klik menu Pembayaran.
  • Pilih menu Lainnya.
  • Pilih BRIVA.
  • Kemudian, masukkan nomor BRIVA 122 08XXXXXXX (3 digit kode bank dan nomor telepon).
  • Klik Benar.
  • Selanjutnya, masukkan jumlah uang yang akan kalian kirim.
  • Berikutnya, periksa jumlah nominal dan nama Shopee kembali.
  • Jika sudah benar, klik Ya.

Cara Isi Saldo Shopee Pay Via Minimarket (Alfamart, Alfamidi, dan Indomaret)

Cara Isi Saldo Shopee Pay Via Minimarket (Alfamart, Alfamidi, dan Indomaret)

Tidak hanya top up melalui transfer Bank saja, kalian pun bisa melakukan top up saldo ShopeePay melalui minimarket terdekat seperti Alfamart, Alfamidi, dan juga Indomaret.

Berikut ini langkah-langkah cara isi saldo ShopeePay via minimarket yang bisa kalian lakukan. Simak penjelasan berikut ini.

1. Top Up Saldo ShopeePay Lewat Alfamart/Alfamidi

  • Buka akun Shopee yang kalian miliki.
  • Lalu, klik menu ShopeePay.
  • Tekan Isi Saldo serta pilih Metode Pembayaran.
  • Klik opsi pembayaran via Alfamart atau Alfamidi.
  • Pilih OK, setelah nomor telepon yang kalian kaitkan ke Shopee sudah muncul.
  • Setelah itu, pergi ke Alfamart atau Alfamidi, lalu sebutkan jumlah uang dan keperluan mengisi saldo.
  • Selanjutnya, berikan nomor telepon pada kasir dan tunggu hingga proses selesai.

2. Top Up Saldo ShopeePay Via Indomaret

  • Buka aplikasi Shopee yang kalian miliki.
  • Klik pada menu ShopeePay.
  • Tekan Isi Saldo serta memilih Metode Pembayaran.
  • Klik opsi pembayaran via Indomaret.
  • Selanjutnya, masukkan jumlah uang yang akan di kiriman (Minimal Rp. 20.000).
  • Kemudian, kode pembayaran akan masuk ke nomor telepon kalian.
  • Setelah itu, kalian pergi ke Indomaret.
  • kasih tau kepada kasir Indomaret jika kalian sudah melakukan instruksi yang tertera di situ.

Akhir Kata

Itulah tadi beberapa cara isi saldo ShopeePay via Transfer Bank, Minimarket dan lainnya. Setiap cara top up saldo ShopeePay ada beberapa syarat dan ketentuan yang berlaku.

Seperti di Bank, kalian akan mendapatkan charge yang berbeda-beda tergantung Bank yang kalian gunakan. Begitupun di minimarket. Terima kasih.